PENYULUHAN AGROWISATA BAGI KELOMPOK SADAR WISATA UNTUK PENGEMBANGAN DESA WISATA KUWUM KECAMATAN MENGWI KABUPATEN BADUNG

Authors

  • I Made Bayu Wisnawa Universitas Triatma Mulya

DOI:

https://doi.org/10.62667/begawe.v2i1.44

Keywords:

Pemasaran Wisata, Agrowisata, Kelompok Sadar Wisata

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat dengan fokus pada "Pemasaran Agrowisata di Desa Kuwum, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung" dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis). Kegiatan ini menggunakan metode ceramah dan diskusi untuk menyampaikan materi yang mencakup potensi agrowisata di Desa Kuwum, strategi pengembangan produk wisata, serta teknik promosi dan pemasaran. Presentasi ini memberikan wawasan tentang bagaimana agrowisata dapat menjadi daya tarik utama di desa ini, meliputi aspek atraksi, akses, amenities, ancillary, dan keterlibatan komunitas. Produk wisata unik yang dikembangkan, seperti oleh-oleh khas dari produk pertanian lokal, ditekankan sebagai bagian dari strategi pemasaran. Pentingnya pelatihan dan pendidikan bagi masyarakat desa dalam menyediakan pengalaman yang memuaskan bagi wisatawan juga dibahas secara rinci. Respon peserta terhadap materi pelatihan diukur melalui metode pretest dan posttest, mencerminkan peningkatan pemahaman dan kesiapan mereka dalam mengembangkan agrowisata di Desa Kuwum. Kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat lokal melalui pengetahuan yang dibagi, menginspirasi pengembangan lebih lanjut dari Desa Wisata Kuwum

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

01-04-2024

How to Cite

Wisnawa, I. M. B. (2024). PENYULUHAN AGROWISATA BAGI KELOMPOK SADAR WISATA UNTUK PENGEMBANGAN DESA WISATA KUWUM KECAMATAN MENGWI KABUPATEN BADUNG . BEGAWE: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(1), 01–09. https://doi.org/10.62667/begawe.v2i1.44